Menurunkan Berat Badan
Melakukan lari di pagi hari selama 30 menit dapat membakar hingga 300 kalori.
Hal ini membantu kita untuk menurunkan berat badan, terutama bagi kalian yang mengalami kelebihan berat badan atau sedang program diet.
Mengutip dari Hellosehat.com, olahraga dan sarapan adalah kegiatan yang dipengaruhi oleh kebiasaan sehingga metodenya berbeda-beda tiap orang.
Namun, bagi kamu yang tak terbiasa atau ingin mencoba olahraga dengan perut kosong, simak beberapa tips berikut ini.
1. Persiapkan diri sejak malam sebelumnya
Jika kamu ingin olahraga pagi, cukupilah kebutuhan waktu tidur malam sehingga tubuh siap untuk beraktivitas fisik di pagi hari.
Hal tersebut dikarenakan bagun pagi dipengaruhi oleh jam biologis dan juga waktu tidur.
2. Lakukan olahraga yang sesuai
Jika kamu baru memulai rutinitas olahraga, disarankan untuk olahraga dengan intensitas ringan seperti jalan pagi atau jogging.
Atau lakukan olahraga yang sesuai dengan kebiasaan kamu terlebih dulu.
3. Cukupi kebutuhan air