WIKEN.ID - Olahraga yang banyak digemari masyarakat dan mudah dilakukan yaitu salah satunya jalan kaki.
Beberapa orang masih belum tersadar jika jalan kaki termasuk olahraga yang memiliki banyak manfaatnya.
Tak hanya itu, ternyata jalan kaki memiliki beberapa macam jenis loh!
Termasuk power walking. Berjalan kaki dengan tempo yang cepat dengan melibatkan gerakan tangan biasa disebut dengan power walk.
Kalian dapat memaksimalkan manfaat dari gerakan ini dengan terus menggerakkan kaki dari tumit ke ujung kaki di setiap langkah dan bergerak secepat mungkin.
Untuk memertahankan gerakan tersebut, kita juga perlu memompa lengan agar tetap tertekuk pada sudut 90 derajat.
Power walk ini juga mempunyai manfaat yang luar biasa, seperti menjaga kadar insulin, meningkatkan detak jantung, dan indeks massa tubuh serta membakar kalori.
Lalu apa perbedaannya dengan jalan kaki dan kecepatan standar, manakah yang lebih baik dan bisa kita lakukan?
Berikut simak penjelasannya mengenai perbandingan manfaat power walking dan jalan kaki biasa.
Perbandingan manfaat power walking dan jalan kaki biasa
Power walking dan jalan biasa sama-sama melatih paha depan, paha belakang, otot betis, dan otot abduktor pinggul.
Power walking juga melatih otot gluteal, bahu, dan punggung bagian atas.