Senantiasa selaraskan perasaanmu saat berlari, karena itu akan membantu membedakan rasa sakit yang baik dari yang buruk, kata Jasmine Cheong, runner-up pertama dari Run Run 15km.
Apakah kamu merasa terengah-engah? Apakah paha terasa sakit di tempat yang sama?
Belajarlah untuk mengidentifikasi sensasi mana yang normal dan mana yang tidak.
Bila memungkinkan, konsultasikan dengan dokter.
8. Penuhi asupan gizi
Pastikan untuk mengonsumsi karbohidrat dan protein yang cukup selama kamu berlatih.
Karbohidrat akan memberimu energi, sementara protein dibutuhkan untuk memperbaiki dan memperkuat otot.
"Setelah berlari, nikmati camilan pemulihan dalam waktu satu jam karena itu adalah saat terbaik bagi tubuh untuk menyerap nutrisi," kata Kaifen.
Itu bisa berupa sandwich selai kacang atau smoothie berry.
(*)
Baca Juga: Jangan Langsung Lari Cepat, Coba Lakukan 3 Hal Berikut Ini Sebelum Kamu Memulai Olahraga Berlari