3. Periksa gula darah
Pastikan untuk memeriksa kadar gula darah sebelum lari.Berikut pedoman menentukan apakah kamu aman atau tidak berolahraga:
- Kurang dari 100 mg / dL: gula darah terlalu rendah
- 100-250 mg / dL: gula darah aman
- 250 mg / dL atau lebih tinggi: gula darah terlalu tinggi
Kita bisa mengonsumsi buah, jus, atau tablet glukosa khusus untuk pelari.
Pastikan untuk memeriksa gula darah setelah melakukan lari.
Jika gula darah lebih rendah dari 100 mg / dL, makanlah sedikit untuk membantu menaikkan kadar gula darah.
4. Pilih alas kaki yang tepat
Pemilihan alas kaki yang akan dipakai juga perlu perhatian khusus.Pasien diabetes sangat rentan terhadap luka, terutama di bagian kaki.
Pastikan kamu sudah memilih alas kaki paling nyaman dan aman untuk digunakan.
Pemilihan alas kaki yang tepat dapat meminimalkan risiko terjadinya luka yang sulit disembuhkan.
5. Bawa camilan
Penderita diabetes disarankan membawa camilan untuk menaikkan kadar gula darah dengan cepat.Camilan ini untuk mengantisipasi ketika gula darah turun sampai ambang batas normal, termasuk saat berolahraga.