Follow Us

Lomba Lari Virtual Kini Semakin Menjamur di Tanah Air, Berikut Tips Bagi Pemula Untuk Mempersiapkan Sebelum Berlari

Hafidh - Kamis, 03 Maret 2022 | 19:23
Lomba lari virtual kini semakin menjamur di Tanah Air.
freepik

Lomba lari virtual kini semakin menjamur di Tanah Air.

WIKEN.ID - Pada masa pandemi ini banyak orang berlomba-lomba melakukan olahraga untuk menjaga tubuh agar tetap sehat.

Salah satu olahraga yang banyak diminati banyak orang adalah berlari.

Pasalnya, olahraraga berlari mudah dilakukan dan tidak membutuhkan biaya yang banyak.

Pada saat pandemi, event olahraga berlari lagi banyak diadakan secara virtual.

Baca Juga: Rawan Penjambretan Saat Bersepeda, Berikut Tips Aman Bersepeda Agar Terhindar dari Begal: Hindari Jalan Gelap!

Para pelari yang ingin berpartisipasi dalam event ini hanya perlu melakukan pendaftaran secara online, kemudian menentukan garis start dan jalur lari mereka sendiri.

Setelah menyelesaikan jumlah kilometer yang sudah ditetapkan, kamu tinggal meng-upload hasil waktu tempuh yang sudah diselesaikan kepada penyelenggara event, lalu menunggu selama beberapa hari sampai medali datang dikirimkan ke alamat rumahmu.

Lalu apa saja sih yang harus disiapkan, terutama untuk pemula yang belum pernah mengikuti ajang lari?

Baca Juga: Putrinya Dulu Menikah Diam-diam dengan Adjie Massaid, Ayah Angelina Sondakh Ternyata Tak Berikan Restu: Kami Tidak Bisa Terima..

1. Pemeriksaan kesehatan sebelum lari

Bagi pelari pemula, biasanya rata-rata dibutuhkan waktu satu tahun hingga fisik siap untuk ikut lomba lari sepanjang 21 km hingga 42 km.

Itulah sebabnya tersedia opsi yang lebih ringan, seperti 10k yang cocok bagi pehobi atau pemula.

Editor : Hafidh

Latest