WIKEN.ID-Baim Wong dan Paula Verhoeven kini tengah menjadi sorotan usai membuat konten prank KDRT.
Keduanya dianggap tak bersimpati atas kasus KDRT yang melibatkan Rizky Billar dan Lesti Kejora.
Reaksi kontra terhadap video tersebut pun disampaikan oleh rekan-rekan artisnya.
Salah satunya adalah Deddy Corbuzier yang langsung memberikan teguran di akun Instagram pribadinya, @mastercorbuzier.
“@baimwong sorry Bro.. Kali ini loe Chuaaxs bgt… Dan gue sirik… Gimana caranya gue bisa kaya loe ya kontan keluarga sama prank.
I’m sorry.. Not funny and ini jelas merendahkan polisi nya! Dan KDRT..Are you out of your mind?! Yes I didn’t chat u personally… Coz this isn’t personal,” tulisnya.
Seperti yang diketahui, konten ini berawal dari Paula Verhoeven yang datang ke kantor polisi dan mengaku ingin membuat laporan soal KDRT.
“Suami aya KDRT, makanya saya mau bikin pelaporannya dimana ya, Pak?” uar Paula Verhoeven.
Baim Wong yang berada di mobil pun hanya tertawa ketika polisi percaya pada sang istri.
Konten ini praktis berbuntut panjang di tengah maraknya kekerasan dalam rumah tangga yang dialami para istri.
Organisasi Sahabat Polisi pun melaporkan Baim Wong dan Paula Verhoeven ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin (3/10/2022).