Bagian-bagian yang biasanya sangat diperhatikan adalah handlebar grip (pegangan tangan) dan sadel atau dudukan.
Kita bisa mengatur tinggi rendahnya sadel, posisi stang, atau gigi (gear) yang digunakan.
Meskipun kamu bukanlah seorang pesepeda profesional, memastikan pengaturan sepeda agar nyaman digunakan akan sangat membantu dalam menghindari cedera.
3. Pelajari cara memperbaiki ban bocor/kempis
Saat bersepeda, hal terburuk yang biasa terjadi dan dialami para pesepeda adalah ban bocor/kempis.
Kondisi ini dapat terjadi kapan pun dan di mana pun.
Baca Juga: Harus Waspada, Inilah 5 Cara Mencegah Hewan Peliharaanmu Makan Tanaman Hias di Rumah
Tentu akan menjadi hal yang menyebalkan ketika mendapati sebuah paku menancap pada ban di tengah-tengah momen menikmati waktu bersepeda.
Akan tetapi, hal itu tidak akan menjadi masalah besar jika kamu paham cara mengatasi dan memperbaikinya.
Cara ini sebenarnya cukup mudah, karena kita hanya perlu belajar cara membuka ban dalam, menempel bagian yang berlubang dengan patch khusus ban sepeda yang banyak dijual, mengembalikan ban ke posisinya, lalu memompanya.
4. Miliki perlengkapan keamanan
Jika kamu memang berniat untuk optimal dalam bersepeda, tidak ada salahnya untuk mulai mencicil beragam perlengkapan keamanan dalam bersepeda.