Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ingin Larimu Tambah Kencang? Ketahuilah Faktor Ini yang Mempengaruhi Kecepatanmu dalam Berlari!

Hafidh - Selasa, 26 April 2022 | 07:33
Olahraga berlari
iStockphoto

Olahraga berlari

WIKEN.ID -Olahraga adalah salah satu kunci untuk menjaga tubuh tetap sehat dan bugar.

Belakangan ini olahraga yang sering dijalani banyak orang adalah berlari.

Olahraga berlari digemari banyak kalangan karena mudah dilakukan dan tidak membutuhkan biaya yang banyak.

Umumnya, banyak orang yang hobi berlari akan tertarik mengulik lebih jauh soal kecepatan.

Baca Juga: Pemerintah Kini Telah Memperbolehkan Mudik Lebaran 2022, Begini Tips Melakukan Perjalanan Jarak Jauh Agar Terhindari dari Covid-19

Bahkan, kecepatan dalam berlari merupakan salah satu unsur kondisi fisik yang diperlukan di berbagai cabang olahraga.

Kecepatan adalah kemampuan untuk berpindah dari satu posisi ke posisi lainnya dalam waktu yang singkat dan cepat.

Salah satu cara menjaga kecepatan termasuk ketika melakukan olahraga lari adalah melakukan ragam latihan secara rutin dengan porsi sesuai.

Untuk melatih kecepatan anggota tubuh bagian bawah dapat dilakukan dengan lari interval.

Baca Juga: Video Parodi Tri Suaka dan Zinidin Zidan Tirukan Gaya Nyanyi Andika Kangen Band Viral, Babang Tamvan: Banyak Artis Gak Terima

Dilansir dari Kompas.com, berdasarkan buku Ilmu Kepelatihan Olahraga (1993) karya Suharno HP, untuk melatih kecepatan kita dapat melakukannya dengan cara meningkatkan frekuensi langkah dan panjang langkah.

Peningkatan frekuensi dan panjang langkah bisa ditempuh dengan melakukan latihan interval dengan melakukan latihan berat seperti lari pendek sejauh mungkin dipadu dengan jogging dan berjalan.

Selain latihan, ada juga faktor yang mempengaruhi kecepatan berlari.

Baca Juga: Ramalan Gisel Hari Ini: Segala Hal dalam Kehidupan Percintaan Berjalan dengan Baik, Scorpio Girl Tak Perlu Merasa Takut dan Khawatir!

Faktor yang mempengaruhi kecepatan berlari

Bagi para atlet, ada beberapa faktor yang mempengaruhi kecepatan berlari mereka.

Faktor yang mempengaruhi kecepatan berlari adalah fleksibilitas, kekuatan otot, power otot, daya tahan anaerobik, koordinasi gerakan, keterampilan teknik lari dan jenis serat otot yang dimiliki oleh atlet. (*)

Baca Juga: Dua Kali Mangkir dari Panggilan Bareskrim Mabes Polri Terkait Kasus DNA Pro, Billy Syahputra Akhirnya Angkat Bicara, Begini Alasannya

Editor : Wiken





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x