WIKEN.ID-Seorang pria di Oxfordshire, Inggris, kini tengah diselidiki lantaran tumpukan 500 sepeda di halaman belakang rumahnya.
Saking padatnya, tumpukan sepeda ini bahkan muncul di Google Earth.
Dilansir dari Oddity Central, seorang pria berusia 54 tahun ditangkap pada awal Maret 2022 usai orang-orang di sekitar rumahnya mengeluh bahwa halaman belakang rumah sang pria dipenuhi sepeda dan menjadi tempat berkembak biaknya tikus.
Namun, ketika pihak berwenang mampir ke rumah pria itu, mereka menemukan 500 sepeda yang bertumpuk satu sama lain.
Tumpukan sepeda tua tampaknya telah tumbuh selama lebih dari 5 tahun, dan sekarang menjadi sangat besar sehingga dapat dilihat pada citra satelit Google Earth.
“Sejumlah besar sepeda, yang diyakini hasil curian, telah disita dari properti. Petugas saat ini sedang dalam proses mengidentifikasi kepemilikan sepeda ini,” kata juru bicara polisi baru-baru ini kepada wartawan.
Ketika berita tentang tumpukan sepeda raksasa menjadi viral di media sosial, banyak yang bertanya-tanya bagaimana pria berusia 54 tahun ini dapat mengumpulkan sepeda sebanyak ini tanpa menimbulkan kecurigaan dari tetangga.
Baca Juga: Bersepeda Cocok Dilakukan Meski Sedang Puasa, Berikut Waktu yang Tepat Untuk Berolahraga!
Sementara beberapa bercanda bahwa pria itu harus memiliki sekitar 200 anak untuk membutuhkan sepeda sebanyak itu. .
“Apakah para tetangga tidak menganggapnya aneh…?” orang lain bertanya-tanya.
Namun, Daily Mail salah satu tetangga pria itu mengatakan bahwa dia telah mengajukan keluhan tentang masalah ini selama bertahun-tahun, tetapi tidak ada yang dilakukan.