WIKEN.ID - Dalam video ini Eko Wahyu Prasetyo dari Wanadri menjadi orang pertama yang menemukan jasad pendaki Thoriq Rizki Maulidan (14) di Gunung Piramid, pada Jumat (5/7/2019) memberikan pengakuan.
Kisahnya dalam mencari Thoriq yang ditemukan 12 hari sejak dia dinyatakan hilang di Gunung Piramid Minggu (23/6/2019) ia bagikan dalam video ini.
Tim Wanadri yang diketuai Eko Wahyu Prasetyo kala itu memutuskan untuk melakukan pencarian kembali meski operasi dihentikan oleh tim Basarnas, Minggu (30/6/2019).
Awal dari keikutsertaan mereka berawal dari informasi media sosial perihal kabar hilagnya Thoriq yang banyak beredar.
Meski berlokasi di Bandung, karena Wanadri sebagai Perhimpunan Penempuh Rimba dan Pendaki Gunung, mereka pun merasa terpanggil untuk ikut melakukan pencarian.
Sebelum turun, Wanadri terlebih dahulu mengolah informasi terkait survivor.
Siapa orangnya, lalu kronologi awalnya bagaimana sampai analisa di peta dlakukan secara bersama.
Dan Eko sebagai ketua tim saat itu adalah orang pertama yang menemukan jasad Thoriq Rizki Maulidan dalam kondisi tidak bernyawa.
Saat itu posisi korban tersangkut di pohon di jurang dengan kemiringan 60-75 derajat.
Yang kemudian diketahui jika lokasi itu adalah "Punggung Naga" Gunung Piramid karena memiliki kemiringan yang sangat curam.