Follow Us

Bagaimana Hukum Orang yang Menjalankan Puasa dengan Tidur Sepanjang Hari? Puasanya Batal? Intip Penjelasan Disini

Hafidh - Kamis, 14 April 2022 | 16:23
Tidur saat Puasa
freepik

Tidur saat Puasa

WIKEN.ID - Berpuasa tak hanya menahan rasa haus dan lapar saja.

Ada banyak makna dan manfaat yang bisa didapat dari berpuasa.

Selain itu, berpuasa selama Ramadan bukan berarti kamu lebih sering beristirahat atau menghabiskan waktu dengan tidur.

Mungkin kamu sering mendengar istilah tidur saat sedang puasa adalah ibadah.

Baca Juga: Ingin Bersepeda ke Kantor Tapi Takut Berkeringat? Perhatikan 4 Hal Berikut Ini, Apa Saja?

Lalu, bagaimana hukumnya orang yang menjalani puasa dengan tidur sepanjang hari?

Tak batalkan puasa

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Selasa (28/4/2020), Dekan Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Dr H. Syamsul Hidayat mengatakan, orang yang tidur sepanjang hari saat puasa Ramadan tidak membatalkan puasanya.

Meski begitu, tidur sepanjang hari saat berpuasa akan menurunkan nilai dan pahala yang didapat dari ibadah puasa.

Baca Juga: Ingin ke Kantor dengan Bersepeda Pada Saat Puasa? Perhatikan 10 Hal Berikut Ini, Pilih Waktu yang Tepat dan Hindari Rute Macet!

"Puasanya tetap sah, insyaAllah, tetapi nilainya rendah," kata Syamsul.

Pasalnya, menjalani puasa saat bulan Ramadan sebaiknya diisi dengan berbagai kegiatan positif, seperti memperbanyak ibadah.

Editor : Hafidh

Latest