Ngaku beli di Belanda, Verrel Bramasta salah tingkah saat Jessica Iskandar temukan pakaian dalam wanita di lemarinya
WIKEN.ID-Verrel Bramasta kini seakan sedang berada di puncak kesuksesannya.
Ia sukses sebagai pesinetron muda dan telah bermain dalam beberapa judul sinetron.
Tak hanya itu, di sela-sela kesibukannya, ia juga disibukkan dengan kanal Youtubenya.
Salah satu buah dari kesuksesan adalah rumah mewah yang dibelinya sendiri.
Rumah Verrel pernah didtangi oleh Jessica Iskandar dan diunggah dalam kanal youtube ibunda El Barack ini.
Baca Juga: Inilah Cara Mudah Melatih kucing Agar Mudah diberi perintah , Sama Mudahnya Dengan Anjing
Pada video tersebut, Jessica Iskandar menelusuri tiap sudut rumah Verrel Bramasta.
Mulai dari ruang tamu, dapur, kamar tidur pribadi Verrell, bahkan ruang wardrobe-nya.
Pada saat berada di ruang wardrobe, Jessica melihat beberapa koleksi baju-baju andalan Verrell.
Baca Juga: Ingin Cukur Rambut Organ Intim, ini Panduannya Agar Aman dan Sehat
Tak hanya baju, Jessica juga melihat beberapa koleksi sepatu mahal Verrell yang dibelinya di luar negeri.
Namun setelah melihat-lihat seisi ruangan wardrobe Verrell, Jessica justru dikejutkan dengan benda tak terduga.
"Tadi perasaan nih pas kesini, jadi tadi aku udah kesini terus tadi aku tuh ketemu sama ini nih, boleh buka enggak? tanya Jessica Iskandar.
Verrell pun masih terlihat bingung dan kaget ketika Jessica menunjukan benda tak terduga yang ternyata merupakan pakaian dalam wanita.
"Apa kak? hahaha ya ampun tidak-tidak," ucap Verrell sambil menyembunyikan benda tersebut.
"Oh my god, oh my god, sizenya S ini enggak kamu pakai malem-malem juga kan? ini pasti ada yang pernah make kan? atau kamu pengin kasih hadiah ini sebenarnya?. Aku tuh mau megang gitu tapi aku takut udah pernah dipakai," tanya Jessica pada Verrell.
Verrell pun mencoba mengalihkan pembicaraan dan berharap videonya tersebut tidak dimasukan ke vlog Jessica Iskandar.
"Enggak bukan ini, ini enggak akan dimasukin ke vlog kan yang ini?," tanya Verrell.
Seolah tidak percaya, Jessica pun terus menanyakan alasan yang jelas mengapa Verrell menyimpan pakaian dalam wanita tersebut.
"Ini tuh sebenarnya kamu dikasih atau beli atau ada yang ngerjain kamu?," tanya Jessica pada Verrell. Verrell pun mengaku dengan pasrah, dirinya beli pakaian dalam wanita tersebut saat berlibur ke Belanda.
"Aku beli, pas lagi di Belanda waktu itu aku beli itu," ucap Verrell.
"Kenapa kamu beli itu?, atau emang awal niatnya kamu mau ngasih hadiah atau gimana? atau aku pengen dia pakai deh gitu," tanya Jessica lagi.
Verrell pun mencoba menjelaskan, jika pakaian dalam wanita tersebut hanyalah kostum untuk halloween.
"Iya soalnya aku ini, aku dari kecil suka nonton anime Jepang gitu loh. Ini kan kostum untuk halloween," ungkap Verrell.
"Terus siapa yang mau makai, jadi kamu sebenarnya berfantasi ya," kata Jessica sambil bercanda.
"Ya siapa pun yang mau makai, enggak aduh kok bisa ya ampun," tutup Verrell.(*)