WIKEN.ID-Undang-undang (UU) Cipta Kerja Omnibus Law yang baru disahkan oleh pemerintah menuai polemic.
Hal ini lantaran banyaknya pro dan kontra yang akhirnya memantik gerakan aksi mahasiswa dan buruh turun ke jalan.
Mereka mempersoalkan pasal-pasal yang disebut merugikan para pekerja.
Namun, disela-sela banyaknya kritik untuk pemerintah, pengacara kondang Tanah Air, Hotman Paris Hutapea buka suara.
Hotman menilai bahwa UU Cipta Kerja memiliki dampak positif luar biasa bagi kaum buruh.
Dilansir dari TribunWow.com, hal itu disampaikan Hotman Paris dalam akun Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, Rabu (14/10/2020).
Menampilkan setumpuk draf UU Cipta Kerja, Hotman mengatakan bahwa sejatinya kaum pekerja dan buruh tidak sepenuhnya dirugikan oleh kebijakan tersebut.
"Berita bagus untuk pekerja, berita bagus untuk para buruh," kata pengacara dengan pengalaman lebih dari 30 tahun tersebut.