Wiken.id - Sebuah video viral kembali beredar melalui sosial media.
Dalam video tersebut terlihat sebuah rekaman video pemukulanterhadap salah satu karyawan hotel The Rindra di Kota Makassar.
Pemukulan yang terjadi di salah satu hotel di Kota Makasar, menimpa Stepanus Sipualang (24).
Peristiwa pemukulan yang terekam dalam video itu terjadi, pada Senin (3/2/2020) sekitar pukul 07.00 Wita, di Hotel TheRindra.
Hotel ini berada di Jalan metro Tanjung Bunga, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Dari informasi yang dirangkum, awal mula peristiwa pemukulan ini terjadi ketika seorang wanitabeserta anaknya pergi ke restoran Hotel The Rindra.
Mereka berniat untuk melakukan sarapan pagi.
Usai sarapan pagi dan hendak check-out dari hotel, seorang wanitadan anaknya dihampiri oleh karyawan hotel.
Karyawan tersebut membawa sebuah lembaran tagihan.