WIKEN.ID - Banyak kisah sukses diawali dengan usaha yang tak kenal lelah dan perjuangan yang terus menerus.
Banyak artis dan komedian membuktikan bahwa kesuksesan itu merupakan hasil kerja keras.
Terlebih, banyak artis dan komedian yang memulai kariernya benar-benar dari nol.
Tak sedikit harus menjalani karier yang tak mudah dan mengalami jatuh bangun.
Salah satunya adalah komedian yang pernah merasa berada di roda paling bawah kehidupan.
Komedian yang sudah melawak sejak duduk di bangku Sekolah Dasar ini pernah bekerja sebagai supir untuk memenuhi kebutuhannya.
Ia menjajal pekerjaan sebagai supir angkutan sampai supir truk gas elpiji.
Setelah berganti-ganti pekerjaan, ia kemudian merantau ke Jakarta.
Nasibnya belum membaik, di Ibu Kota ia memutuskan untuk menikah.
Bersama istrinya, ia tinggal di rumah kontrakan seharga Rp150 ribu per bulan.