WIKEN.ID - Setelah videonya viral melalui sosial media, akhirnya polisi menangkap dua pemuda yang memalak para sopir di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Dalam video terlihat beberapa orang yang diduga preman memalak pengendara mobil yang hendak melintasi jalan di Pasar Tanah Abang.
Di video terlihat ada sekitara 4-5 orang preman yang berusia muda menghadang sebuah mobil minibus yang berbelok perlahan di pertigaan jalan.
Aksi mereka nekat karena mereka menghentikan paksa mobil yang mau keluar.
Preman-preman ini lalu memaksa sopir memberikan uang dan terus mengikuti mobil yang berusaha berjalan.
Tiga preman mengerubuti sopir mobil untuk meminta sesuatu dan preman lainnya menghalangi laju mobil.
Aksi preman yang meminta uang pengendara mobil ini pun tertangkap kamera warga seseorang yang sedang melintas dan mengunggah di akun twitter @giewahyudi.
Supriyatna (20) dan Nurhasan (39) adalah dua orang dari 5 orang preman tanah abang yang terekam dalam video sedang memalak pengemudi mobil boks saat akan belok.
Dikutip dari Kompas.com, Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Harry Kurniawan memberi konfirmasi bahwa preman pelaku pemalakan sudah ditangkap.