Follow Us

Resmi Dibuka Gerai Kedua Brompton Shop-in-Shop di Indonesia

Alfa - Jumat, 13 Januari 2023 | 11:51
 Sepeda lipat asal Inggris, Brompton, memperluas jaringan penjualan offline authorized dealers-nya dengan menghadirkan Brompton Shop-in-Shop (SIS) perdana di Indonesia
Brompton Indonesia

Sepeda lipat asal Inggris, Brompton, memperluas jaringan penjualan offline authorized dealers-nya dengan menghadirkan Brompton Shop-in-Shop (SIS) perdana di Indonesia

WIKEN.ID - sepeda Brompton, sepeda yang dapat dilipat hingga sepertiga ukurannya dan beratnya rata-rata hanya 11 kg untuk model standar cocok untuk dibawa bepergian.

Sepeda Brompton sudah dijual di 47 negara di seluruh dunia dan lebih dari 70%hasil produksinya diekspor. Sepeda Brompton memproduksi lebih dari 70.000 sepeda per tahun dan lebih dari 750.000 sepeda dan telah dijual sejak sepeda Brompton pertama dibuat pada tahun 1975 oleh Andrew Ritchie, penemu Brompton.

Sepeda Brompton sangat cocok untuk mereka yang tinggal, bekerja, atau bermain di daerah perkotaan.

Ada lima belas toko ritel unggulan Brompton Junction tersebar di kota-kota di seluruh dunia, termasuk London, Paris, New York, Beijing, Tokyo, Milan, Kobe, Hamburg, Shanghai, Amsterdam, Munich, Valencia, Melbourne, Tel Aviv, danSingapura. Brompton juga menjual ke 1.500 toko sepeda independen terpilih di seluruh dunia.\

Dan kini, sepeda lipat asal Inggris, Brompton, memperluas jaringan penjualan offlineauthorized dealers-nya dengan menghadirkan Brompton Shop-in-Shop (SIS) perdana, di awal November 2022 lalu.

Salah satu Brompton Shop-in-Shop (SIS) ada di Indonesia.

Brompton Shop-in-Shop (SIS) Indonesia berada di Planet Sports Asia yang ada di Grand Indonesia Shopping Mall, Area Sport & Lifestyle, Lantai 3A, East Mall, Jakarta Pusat.

Pada bulan januari 2023 ini, Gerai Brompton Shop-in-Shop (SIS) yang kedua diresmikan di Planet Sports Mall Kelapa Gading 3, Lantai 2B, Jakarta Utara.

Untuk pembukaan Brompton Shop-in-Shop (SIS) di Indonesia, Brompton Bicycle Indonesia bekerja sama dengan PT Map Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) yang merupakan anak perusahaan PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI).

Menurut Kevin Wijaya sebagai Country Manager Brompton Bicycle Indonesia yang dikutip dari rilis yang diterima ole WIKEN.ID, menjelaskan, “Dibukanya Brompton SIS di pusat perbelanjaan, diharapkan bisa semakin menjangkau masyarakat urban Jakarta untuk mendapatkan segala kebutuhan mereka terhadap sepeda Brompton dan juga supaya bisa mendapatkan harga yang sesuai dengan standar harga retail Brompton. Kami juga berkolaborasi dengan MAP Active, retailer terpercaya di Indonesia untuk bisa memberikanpelayanan terbaik bagi Bromptoneer,"

“Kedua Brompton Shop in Shop di Planet Sports Asia ini pun menyediakan layanan demo bike (layanan mencoba sepeda Brompton di area toko), sehingga calon pengguna dapat langsung mencoba dan mengenali fleksibilitas sepeda Brompton untuk fold dan unfold di mana saja dan kapan saja,” ujar Alvina Darmawan sebagai General Manager MAP Active. (*)

Editor : Wiken





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular