Follow Us

Wisata Murah Solo dan Sekitarnya, Ini Dia Beberapa Tempat Wisata Alamnya yang Wajib Dikunjungi

tantri - Senin, 24 Oktober 2022 | 07:28
Wisata murah Solo, kebun teh Kemuning
Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya

Wisata murah Solo, kebun teh Kemuning

2. Kebun Teh Kemuning

Bila ingin berlibur ke tempat yang sejuk sambil menikmati pemandangan kebun teh, kamu bisa datang ke Kebun Teh Kemuning.

Kebun Teh Kemuning terletak di Jalan, Sumbersari, Kemuning, Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Jika naik kendaran pribadi, durasinya sekitar 1 jam 30 menit dari Kota Solo dengan jarak 42 km.

Tersedia juga tempat untuk outbound dan river tubing.

Jika hanya datang untuk santai, wisatawan bisa sekalian menikmati teh yang dijual di kawasan wisata.

3. Air Terjun Jumog

Wisata murah Solo, air terjun Jumog
Dok.AIRTERJUNJUMOG

Wisata murah Solo, air terjun Jumog

Dengan menempuh perjalanan kira-kira 1 jam 27 menit sejauh 39 km dari Kota Solo, kamu bisa menikmati daya tarik Air Terjun Jumog.

Lokasinya ada di Jalan Berjo, Gandu, Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Aliran air terjunnya cukup deras, serta di kanan kirinya ada tebing-tebing tinggi yang ditumbuhi tanaman.

Tak hanya menikmati pemandangan air terjunnya, wisatawan juga bisa bermain air di kolam renang dan membeli makanan yang dijajakan penjual di sekitar tempat wisata.

Source : Kompas.com

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest