WIKEN.ID-Wajib dilaksanakan umat Muslim saat bulan Ramadhan, nyatanya salah satu tantangan yang dihadapi saat berpuasa adalah tenggorokan yang kering.
Untuk sebagian orang, menahan lapar memang menjadi hal yang mudah.
Tetapi tidak untuk menahan haus.
Ketika berpuasa, biasanya tenggorokan pun akan merasa begitu kering.
Bahkan, ada orang yang merasa tenggorokannya begitu sakit.
Tenggorokan kering saat berpuasa tentu saja membuat seseorang merasa tidak nyaman.
Mungkin kebanyakan orang akan menggunakan air putih untuk mencegah tenggorokan kering ketika berpuasa.
Baca Juga: Pesannya Sempat Dicuekin Syahrini, Reino Barack Sampai Bilang Sang Istri Mirip Sosok Ini
Kebanyakan orang pasti akan berusaha minum air putih dengan jumlah banyak saat sahur.
Padahal, meminum air putih yang terlalu banyak tidak akan menjamin tenggorokan tidak kering saat berpuasa.
Meminum air putih terlalu banyak justru berpotensi bikin merasa kembung.