WIKEN.ID - Kehidupan Ayu Ting Ting dan keluarganya memang selalu menarikperhatian.
Ayu Ting Ting kerap disebut sebagai salah satu artis dengan jumlah haters terbanyak.
Haters Ayu Ting Ting bahkan bukan hanya menyerang sang biduan, tetapi juga keluarganya termasuk putri kecilnya, Bilqis.
Masih ingat dengan perseteruan Ayu Ting Ting Dengan Haters?
Beberapa waktu yang lalu, Ayu Ting Ting telah melaporkan haters berinisial KD atas dugaan penghinaan.
Terakhir Ayu Ting Ting kembali melaporkan KD dengan dugaan pencemaran nama baik.Minola Sebayang selaku kuasa hukum Ayu Ting Ting menyebut dua laporan tersebut masih diiselidiki pihak kepolisian. "Kalo yang di Krimsus (dugaan pencemaran nama baik) kita lagi nunggu panggilan untuk di BAP," kata Minola yang dikutip dari wawancara Grid.ID, Selasa (9/11/2021)."Kalo yang di Krimum (dugaan penghinaan) kita juga lagi nunggu perkembangan dari penyidik," sambungnya. Sebelumnya diberitakan, Ayu Ting Ting telah melaporkan haters, pemilik akun @gundik_empang berinisial KD ke Polda Metro Jaya, pada Jumat (20/8/2021).Dalam laporan dengan nomor STTLP/B/4048/VIII/2021/SPKT/POLDA METRO JAYA, Ayu Ting Ting melaporkan pemilik akun tersebut.
Kini ada babak baru perseteruan Ayu Ting Ting beserta keluarganya dengan haters
Orangtua Ayu Ting Ting, Abdul Rozak alias ayah Rozak dan Umi Kalsum resmi diadukan ke KPAI.
Aduan terhadap kedua orangtua Ayu Ting Ting itu terkait kedatangannya ke kediaman Kartika Damayanti alias KD dalam kondisi yang dinilai marah-marah.
Pasalnya, akibat dari kemarahan Umi Kalsum dan Ayah Rozak, anak dari KD dikabarkan mengalami sakit dan trauma.