Dituding Hamili Wanita Lain Sebelum Nikahi Citra Kirana, Akhirnya W Ungkap Alasan Baru Bongkari Aib Rezky Aditya
WIKEN.ID -Padahal sedang adem ayem dengan sang istri apalagi kini Citra Kirana dan Rezky Aditya dikaruniai buah hati.
Memang sampai saat ini, Rezky Aditya masih belum memberikan klarifikasi terkait berita yang baru-beru ini beredar.
Ia disebut menghamili wanita berinisial "W" yang kini menuntut kejelasan atas anak yang dilahirkannya.
Bahkan, pengacara perempuan berinisial W, Ferry Aswan, sudah menjatuhkan somasi kepada pihak Rezky, lo.
Kabar tak sedap ini tentu saja membuat banyak orang prihatin pada sosok Citra Kirana.
Pasalnya, sejak awal, pernikahan keduanya diragukan banyak orang lantaran sosok Rezky yang terkenal playboy.
Mengutip Tribun Jatim, semua terjadi jauh sebelum Rezky Aditya menikahi Citra Kirana.
Kini terungkap alasan W umbar masa lalu bersama Rezky saat ini.
Kini, Rezky Aditya pun menjadi bulan-bulanan netizen dan masyarakat luas terutama ibu-ibu.
Sosok W sendiri terus membuka pengakuan terhadap publik tentang hubungannya dengan sang pesinetron.
Wanita yang mengaku melahirkan anak Rezky Aditya ini tak kunjung membuka identitasnya ke publik.
Meski begitu, pihak Citra Kirana dan Rezky Aditya hingga saat ini juga diketahui bungkam.
Bahkan, permasalahan yang sudah membawa nama keluarga itu juga tak segera ditanggapi oleh keduanya.
Terbaru, akhirnya W minta maaf.
W menyatakan tak bermaksud untuk membuat hancur rumah tangga sang artis.
Lewat kuasa hukumnya sosok yang tak diketahui identitas lengkapnya ini berharap hanya karena keadaan sang anak.
Ia tak mau sebenarnya membongkar hubungan dan masa lalunya dengan Rezky Aditya.
Tetapi, semua didasari karena keadaan sang anak.
Pihak Citra Kirana dan Rezky juga tak ada itikad untuk mengklarifikasi hal tersebut.
W memberikan pernyataannya lewat sambungan teleponnya dengan sang kuasa hukum, Ferry Aswan.
Ia mengaku belum bisa muncul di depan media lantaran menunggu tanggapan dari pihak Rezky Aditya.
Banyak pula yang menuduh W hanya ingin merusak rumah tangga Ciki dan Rezky.
Tetapi akhirnya, W angkat bicara seperti dipantau TribunJatim.com dari tayangan di kanal YouTube ESGE.
Dalam pernyataannya, awalnya W meminta maaf.
Wanita yang disebut-sebut mantan pacar Rezky Aditya itu menegaskan tak ingin merusak rumah tangga Rezky dan Ciki.
"Saya minta maaf sama Citra Kirana, khususnya.
Sedikitpun saya tidak ada maksud untuk merusak rumah tangga mereka," ungkap W dikutip TribunStyle.com, Rabu 23 Juni 2021.
W mengaku apa yang dilakukan ini semata-mata demi anaknya.
"Jadi kita sama-sama seorang ibu yang memiliki anak, tahu persis bagaimana rasanya kan,
Di sini juga ada keberanian yang harus diungkap.
Memang butuh keberanian buat mengakui sebuah kesalahan.
Saya mengerti banget dan saya menyadar kesalahan yang telah saya lakukan, oleh sebab itu saya memberikan sebuah pengakuan untuk kepentingan anak saya," paparnya.
W pun sadar, kemunculannya itu akan menimbulkan kontroversi dan pro kontra.
"Sebetulnya dengan mencuatnya berita ini saya tahu pasti akan dihujat, dan itu sudah terbukti.
Tapi, kepentingan anak saya jauh di atas itu semua," ungkapnya.
Namun W ingin putrinya dapat pengakuan dari Rezky Aditya.
Saat disinggung soal alasannya baru membongkar setelah 8 tahun, W menjelaskan bila sang buah hati mulai paham dan bertanya siapa ayah kandungnya.
"Kenapa baru 8 tahun? Sebetulnya berita ini sudah banyak yang mengetahui, baik di keluarga saya, keluarga Rezky, maupun di tempat kerja atau tempat main kita.
Jadi ada suatu ketika momen anak saya bertanya soal kebenaran tentang ayahnya, mungkin dia tahu dari gosip."
"Karena ini sudah bukan rahasia, banyak orang yang mengetahui dan anak saya jadi kritis saat mengetahui ini.
Suatu ketika dia tanya 'siapa sebenarnya ayah saya', itu yang nggak bisa saya jawab," ungkap W lewat sambungan telepon.
Oleh sebab itu, W memutuskan untuk membongkar hal tersebut.
Ia pun telah menurunkan ego demi sang buah hati.
Pengakuan Rezky Aditya sangatlah penting bagi W dan sang buah hati.
"Tolong dilihat ini ada anak, tolong turunin ego masing-masing.
Saya di sini maju, terima risiko, karena semua untuk kepentingan anak, karena anak saya perempuan," pungkasnya.(*)