Seperti terekam dalam YouTube SULE Channel pada Selasa (1/12/2020), Nathalie Holscher mulanya khawatir pada Rizwan yang tak terlihat di bandara.
Lantas, Nathalie Holscher melakukan panggilan video dengan Rizwan demi mengetahui keberadaannya.
Saat melihat Rizwan, Nathalie Holscher merasa putranya sudah berada di bandara.
Nathalie Holscher meminta Rizwan untuk memperlihatkan tempat keberadaannya.
"Kamu di luar bandara yakin? Coba mana lihat kiri dan kanan dulu," kata Nathalie Holscher.
Rizwan mengaku sedang makan di luar bandara.
Tak hanya itu saja, Rizwan juga beralasan bahwa kamera handphone miliknya rusak.
"Iya, bentar aku mau makan dulu," kata Rizwan.
"Kamera belakang coba," kata Nathalie Holscher.
"Error tuh, cuma bisa depan doang," ujar Rizwan.