"Nggak bisa di GBK juga jadinya.
Tapi kalau pandeminya nggak kelar-kelar ya mau gimana, masa kita harus nungguin banget," ucap Atta Halilintar.
Harus mengundur banyak waktu untuk wujudkan impian mereka berdua, Atta Halilintar hanya bisa mengambil sisi positif.
"Dengan mengulur waktu, satu sama lain kita jadi bisa saling deket, saling bisa cerita, dan saling mengenal lah," ucapnya.
Sependapat dengan Atta Halilintar, harapan melangsungkan pernikahan tanpa ramai-ramai juga diungkap oleh Aurel.
"Mungkin akad dulu aja sih, karena nggak mungkin bikin acara gede-gede juga kan, nggak boleh juga," ucap Aurel Hermansyah.
Telan kekecewaan tak bisa wujudkan pernikahan di GBK, pernikahan sulung Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu mungkin akan digelar di Jember.
"Yang menginginkan aku lah, bapaknya Aurel, orang Jember kok," ucap Anang.(*)