Syahrini juga kerap bersikap manja bila berada di dekat Reino.
Namun, tak sedikit pula yang mempertanyakan kemesraan mereka tersebut.
Banyak yang penasaran apakah keduanya juga tampak mesra ketika di belakang kamera?
Sifat asli pasangan tersebut akhirnya diungkap oleh seorang makeup artist, Anpa Suha yang dipercaya Syahrini untuk meriasnya pada acara dinner silaturahmi.
Lewat program Insert Trans TV yang tayang pada Selasa (7/5/2019), Anpa Suha mengungkap sifat Syahrini dan Reino saat di belakang kamera.
Rupanya sifat manja Syahrini yang kerap terlihat di depan kamera memang benar adanya.
Sifat manja tersebut memang sifat asli yang dimiliki Syahrini.
"Dia memang lucu kan. Dia tuh ciri khasnya memang perempuan yang manja, manis," terang Anpa Suha.
Nggak hanya sifat manja Syahrini, kemesraannya dengan Reino yang kerap tampak di depan kamera juga memang benar adanya.