WIKEN.ID - Memiliki popularitas di tengah karir yang sedang melejit, nyatanya tak menjadi jaminan dirinya bahagia.
Apa yang dirasakan Via Vallen selama menjadi publik figur membuat kesehatan mentalnya terganggu.
Di depan Sule dan Andre Taulany, pedangdut Via Vallen mengaku pernah merasa depresi.
Depresi yang dialami rival Nella Kharisma dalam dunia dangdut ini dipicu karena bullyan di media sosial.
Memang, di balik keceriannya yang ia bagikan di media sosial, Via Vallen ternyata mengaku sempat merasa depresi.
Hal itu disebabkan karena komentar-komentar jahat yang ia terima dari netizen soal penampilannya.
Via Vallen mengaku sempat enggan dan tak percaya diri tampil di layar kaca karena mendapat bully-an.
Dilihat dari video yang diunggah kanal YouTube Ini Talk Show, Via Vallen bahkan sempat menangis menceritakan rasa depresi yang ia alami.
Pemilik nama asli Maulidia Octavia ini mengaku pernah berfikiran untuk mengakhiri hidup.
Apalagi setiap punya masalah, Via menyebut tak pernah menceritakan kepada keluarganya.