WIKEN.ID -Drama Korea selalu menghadirkan tontonan yang memanjakan mata penikmatnya.
Ketika menonton drama korea, emosi penonton dibuat naik turun seperti naik roller-coaster.
Salah satunya serial drama terbaru korea, The World of The Married.
Serial The World of The Married menjadi topik hangat di kalangan pecinta drama Korea Selatan.
Terlebih dalam episode mendatang akan diberi rating 19+ sehingga semakin ditunggu penonton.
Ketenaran drama Korea The World of The Married saat ini tak perlu diragukan lagi.
Kisah pun mulai bermunculan dari para pemerannya.
Kim Hee Aeharus menjalani adegan kekerasan di rumahnya dalam memerankan karakter Ji Sun Woo dalam serial The World of The Married.
Memerankan adegan itu membuat para penggemarnya khawatir dengan kondisi Kim Hee Ae.