WIKEN.ID - Lagi-lagi Vanessa Angel berurusand dengan Polisi.
Setelah lepas dari penjara dan menikah dengan sang kekasih yang kini resmi jadi suami, Vanessa kembali diciduk pihak berwajib.
Tak sendiri, ia ditangkap polisi bersama suami dan asistennya.
Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat menangkap artis Vanessa Angel beserta suami Bibi Ardiansyah dan asistennya atas dugaan penyalahgunaan narkoba.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Audie Latuheru.
"Iya benar diamankan," kata Audie saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, Selasa (17/3/2020).
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengatakan, Vanessa Angel beserta suami dan asistennya diamankan di kawasan Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, malam tadi.
"Yang diamankan laki-laki 30 tahun. kedua, VA ini umur 25 tahun perempuan. Yang ketiga CL ini umur 23 tahun perempuan," ungkap Yusri.
Ketiganya diamankan pada Senin malam di Jalan Diamond, Srengseng, Jakarta Barat.