"Gimana caranya, masa nama Ashraf digabung Bunga. Asbung, dong," celotehnya.
Hingga kini, Ashraf masih menunggu saran dari kedua orangtuanya.
"Ibu-bapakku sudah datang dari Malaysia, sekarang masih obrolin (soal nama), sebelum dua hari lagi namanya didaftarin," ungkap Ashraf.
Ashraf pernah menceritakan proses kelahiran sang buah hati yang diberi nama Noah.
Dilansir dari Kompas.com Ashraf Sinclair, mewakili istrinya, Bunga Citra Lestari, mengisahkan pengalaman dan kebahagiaanya kepada publik melalui media berkait dengan kelahiran anak pertama mereka, Noah, pada Rabu (22/9/2010).
Ashraf mengungkapkan pula bahwa proses kelahiran Noah dibantu dengan bedah caesar karena kepala bayi mereka tertutup plasenta dan tubuhnya terlilit tali pusar dalam kandungan.
Baca Juga: Pembeli Pertama Mobil Mercedes Benz di Indonesia Ternyata Orang Solo, Dibeli Dengan Harga Rp 75 Juta
Dalam jumpa pers di Brawijaya Women and Children Hospital, Jakarta, Kamis (23/9/2010), Ashraf ditemani oleh dr Sri Hari Poerwati, seorang asisten dokter dari rumah sakit itu.
"Kami terakhir check up itu Sabtu (18/9/2010), setelah dokter memberi penjelasan, kondisi bayi tidak bisa (lahir) normal," kata Ashraf.
"Plasentanya menutupi kepala (bayi) dan tali pusar melilit badan (bayi) satu kali. Kalau tidak caesar, risikonya pendarahan," jelas dr Sri.
Dengan alasan tersebut, BCL dan Ashraf mengambil keputusan untuk BCL menjalani persalinan dengan bantuan bedah caesar.