Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sekelompok Mahasiswa Menyelamatkan Bayi Lumba-Lumba yang Terdampar, Terdapat Luka di Sekitar Matanya

Redaksi Wiken - Minggu, 15 Desember 2019 | 11:00
Sekelompok Mahasiswa Menyelamatkan Bayi Lumba-Lumba yang Terdampar, Terdapat Luka di Sekitar Matanya
Sin Chew Daily

Sekelompok Mahasiswa Menyelamatkan Bayi Lumba-Lumba yang Terdampar, Terdapat Luka di Sekitar Matanya

WIKEN.ID -Berkat sekelompok mahasiswa yang menolongnya, bayi lumba-lumba ini dapat berenang kembali dengan aman di lautan.

Sekelompok mahasiswa Terengganu bergegas menyelamatkan bayi lumba-lumba yang terluka dan hanyut di pantai dekat Kampung Pak Tuyu.

Tepatnya di belakang Universitas Terengganu Malaysia kemarin malam.

Baca Juga: Wanita Beranak Satu Diserang Hiu Saat Berenang Bersama Lumba-lumba di Lautan Bebas, Dua Bagian Tubuhnya Terputus

Menurut Sin Chew Daily, salah satu mahasiswa dari Departemen Biologi Kelautan, bernama Mohamad Azlani mendapat kabar tentang keberadaan lumba-lumba kecil yang terdampar oleh penduduk desa

Lokasi terdamparnya lumba-lumba itu berada di pantai tepat di belakang universitas mereka.

Dia dengan cepat mengumpulkan beberapa teman sekelasnya dan bersama-sama datang ke lokasi kejadian.

Baca Juga: Akhir Derita Lumba-Lumba yang Dipelihara 15 tahun di Sebuah Hotel di Bali, Ada yang Kehilangan Seluruh Giginya

Setelah melihat kondisi lumba-lumba yang terluka dan sedang berjuang untuk berenang kembali ke laut, mahasiswa itu menjadi panik dan khawatir.

Makhluk malang itu terlihat dengan luka di sekitar matanya saat ia berbaring tak berdaya di sisi pantai.

Baca Juga: Terlalu Banyak Bekerja untuk Hibur Wisatawan, Bayi Lumba-lumba Berusia Sembilan Hari Ini Mati Saat Pertunjukan Sirkus

“Kami dengan cepat membasahi tubuh lumba-lumba kecil itu sampai perlahan-lahan mulai bergerak lagi. Lalu, saya mengambilnya dan mengembalikannya ke laut,” ucapnya

Editor : Wiken





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x