Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Video Detik-detik 2 Kendaraan Ambles di Proyek Underpass, Sopir Truk Mengungkap Kesaksiannya

Alfa - Selasa, 23 Juli 2019 | 20:45
Mobil Land Rover yang terperosok jatuh ke dalam lubang galian underpass Kentungan, Sleman, Yogyakarta, dikendarai oleh warga Australia dan keluarganya.
ISTIMEWA

Mobil Land Rover yang terperosok jatuh ke dalam lubang galian underpass Kentungan, Sleman, Yogyakarta, dikendarai oleh warga Australia dan keluarganya.

WIKEN.ID - Sebuah video merekam detik-detik saat 2 kendaraaan amblas dan terguling di galian proyek underpass.

Dalam video terlihat sebuah truk dan mobil Land Rover tiba-tiba terperosok ke dalam lubang galian proyek underpass sedalam lebih dari 1 meter.

Kejadian yang terekam dalam video ini terjadi di perempatan Ring Road Kentungan, Sleman, Yogyakarta, Selasa (23/7/2019).

Mobil Land Rover itu dikendarai keluarga wisatawan asal Australia yang terdiri dari bapak, ibu dan anak.

Beruntung ketiganya berhasil menyelamatkan diri.

Baca Juga: Kepala Truk Terbang dan Terlempar Ke Gerbang Tol, Pertamina Berikan Klarifikasi Soal Video Truk Tangki yang Terbakar di Jalan Layang

Dikutip dari Kompas.com. Kasat Lantas Polres Sleman AKP Faisal Pratama menyampaikan truk dan mobil Land Rover awalnya melintas dari arah barat ke timur.

"Posisinya truk berada di belakang mobil Land Rover. Truk ini mengangkut kayu," ucapnya Faisal menuturkan.

Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebabnya.

"Kami masih dalam proses penyelidikan untuk mengetahui penyebabnya. Tetapi yang jelas mengakibatkan dua kendaraan ambles ke arah proyek dalamnya sekitar 1 meter," tegasnya.

Baca Juga: Truk Terguling, Babi-babi yang Diangkutnya Justru Berkeliaran ke Jalan, Begini Videonya!

Editor : Wiken





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x