Meski menghibur, nyatanya banyak kasus yang melaporkan perlakuan semena-mena terhadap hewan sirkus demi meraup keuntungan.Banyak hewan sirkus yang justru disiksa dan melulu dilatih tanpa diimbangi dengan perawatan yang memadai.
Seusai tampil menghibur penonton, mereka akan kembali dikurung di kandang.
Tak jarang hewan sirkus telah dilatih sejak kecil sehingga mereka tak pernah menikmati indahnya alam bebas semasa hidupnya.
Bahkan dari hari ke hari semakin banyak hewan yang dilaporkan mati akibat kelelahan selama berlatih.
Dalam video, terlihat harimau yang baru pertama kali merasakan sensasi berenang di alam bebas.
Awalnya, ia merasa asing dengan air yang hendak disentuhnya.
Untungnya, ia segera beradaptasi lalu berendam untuk pertama kalinya.Selain harimau, ADI juga menjelaskan bahwa binatang tapir yang mereka bebaskan sebelumnya tak pernah menyentuh rerumputan sama sekali.
Tak heran dirinya tampak terpukau dengan rindangnya alam bebas.Tak cukup sampai di situ, seekor singa juga segera melesat ketika dirinya dihadapkan dengan alam terbuka.