Follow Us

Demi Memuaskan Mimpi Sang Ayah, Bocah 10 Tahun Ini Dipaksa Sekolah Meski Sakit dan Diinfus

Hikmah - Selasa, 14 Mei 2019 | 10:00
Seorang ayah mengantarkan anaknya yang sedang sakit dan masih diinfus ke sekolah.
Youtube/ηŸ₯ζ›΄ιΈŸ

Seorang ayah mengantarkan anaknya yang sedang sakit dan masih diinfus ke sekolah.

WIKEN.ID - Bagi sebagian besar orang tua, pendidikan memang salah satu hal paling penting untuk anak.Mau sesusah apapun kehidupan, setiap orang tua pasti ingin agar anaknya memiliki nasib yang lebih baik dari mereka.Salah satu caranya adalah dengan memberikan pendidikan dengan kualitas terbaik untuk anak-anak mereka.

Mungkin itu pula yang diharapkan seorang ayah asal Tiongkok ini.

Baca Juga : Talenan Bisa Mengandung Bakteri 200 kali Lebih Banyak daripada di Toilet, Cara Ini Bisa Bikin Kinclong Seperti Baru!Seorang ayah asal Tiongkok Utara memiliki maksud baik untuk anaknya.Namun caranya memberikan pendidikan untuk sang anak, menuai pro dan kontra sehingga viral di media sosial Tiongkok.

Mengutip World of Buzz, ayah ini menemenai putrinya yang masih berumur 10 tahun berangkat sekolah pada Sabtu (11/5/2019) kemarin.

Keduanya datang ke SMP Hengshui, Hebei, Tiongkok, guna menghadiri acara pembukaan hari pertama sekolah.

Baca Juga : Viral Video Wanita Ini Sengaja Cekoki Balita dengan Bir, Bahayanya Bisa Sebabkan Penyakit Hati Hingga SyarafNamun, ada hal aneh yang terlihat saat keduanya berjalan di sekolah.Sang ayah terlihat membawa sebuah tiang kayu panjang di sisinya.

Di atas tiang tersebut, terdapat sebuah kantong infus yang ternyata masih tersambung ke tubuh putrinya.

Berdasarkan laporan dari South China Morning Post, ternyata sang gadis 10 tahun ini sudah sakit selama 4 hari.

Baca Juga : 3 Tahun Bersama, Nenek Ini Menangis Tersedu Saat Ditinggal Perawatnya yang Berhenti Kerja

Sang gadis menderita demam parah, sehingga harus diinfus.

Walau putrinya masih sakit parah, sang ayah tetap memaksa anaknya untuk menghadiri acara pembukaan hari pertama sekolahnya.

Editor : Hikmah

Baca Lainnya

Latest