Follow Us

Mengenal Kepa Arrizabalaga, Kiper Termahal yang Jadi Pahlawan Chelsea

Rebi - Jumat, 10 Mei 2019 | 12:00
Kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga, menyebut jika dirinya bukan tidak hormat kepada sang pelatih menyusul penolakannya untuk diganti
TWITTER.COM/FULHAMISHPOD

Kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga, menyebut jika dirinya bukan tidak hormat kepada sang pelatih menyusul penolakannya untuk diganti

WIKEN.ID - Chelsea berhasil lolos ke final Liga Europa setelah memenangkan laga semifinal melawan Eintracht Frankfurt di Stamford Birdge, London, Jumat (10/5) dini hari WIB.

Kedua tim sempat bermain imbang 1-1 sepanjang 120 menit pada laga yang berlangsung di Stamford Birdge, London, Jumat (10/5) dini hari WIB ini.

Setelah skor imbang, akhirnya laga dilanjutkan dengan tendangan adu penalti.

The Blues, julukan Chelsea, berhasil memenangkan drama adu penalti tersebut dengan skor 4-3.

Baca Juga : Chelsea vs Eintracht Frankfurt: Drama Adu Penalti, The Blues Lolos Final Liga Europa

Eden Hazard sebagai eksekutor terakhir mampu memastikan kemenangan Chelsea atas Eintracht.

Namun, pahlawan Chelsea pada laga itu adalah Kepa Arrizabalaga, sang kiper.

Kepa Arrizabalaga melakukan dua penyelamatan bagus setelah kapten The Blues gagal melakukan tendangan penalti.

Kepa menggagalkan penalti Martin Hinteregger dengan lututnya.

Setelah itu, ia juga berhasil menggagalkan sepakan algojo kelima Eintracht, Goncalo Paciencia.

Lalu, kemenangan Chelsea baru dipastikan setelah Eden Hazard sebagai algojo terakhir berhasil menceploskan bola dan membawa Chelsea lolos ke final Liga Champions.

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest