Salah satu cara paling efektif untuk memperoleh kekayaan adalah dengan berinvestasi. Semakin cepat seseorang mulai investasi, maka semakin baik.
"Rata-rata, miliuner menginvestasikan 20 persen penghasilan mereka setiap tahun. Kekayaan mereka tak dihitung dari jumlah yang mereka hasilkan tiap tahun, namun dari bagaimana mereka berinvestasi sepanjang waktu," terang penasihat keuangan Ramit Sethi.
6. Tidak keluar dari zona nyaman
Jika ingin kaya, sukses, atau maju dalam hidup, maka Anda harus terbiasa dengan ketidakpastian atau ketidaknyamanan.
Orang-orang kaya merasa nyaman dengan ketidakpastian.
"Kenyamanan fisik, fisiologis, dan emosional adalah tujuan utama pola pikir kelas menengah. Para pemikir kelas dunia mempelajari lebih dulu bahwa menjadi miliuner tidak mudah. Mereka belajar untuk nyaman bekerja dalam ketidakpastian," ungkap Siebold.
7. Tidak punya tujuan finansial
Jika ingin membangun kekayaan, prosesnya akan lebih mudah dan menyenangkan jika seseorang memiliki tujuan yang jelas dan spesifik dalam merencanakan tujuan finansial.
Apakah ia akan beli rumah, melancong sebulan sekali, atau menikmati masa pensiun yang tenang, tulislah semua rencananya untuk diwujudkan.
"Orang-orang kaya memilih untuk berkomitmen dalam memperoleh kekayaan. Butuh fokus, keberanian, pengetahuan, dan banyak usaha, namun segalanya mungkin jika Anda memiliki tujuan dan visi yang jelas," kata miliuner T Harv Eker.(*)
Berita ini sebelumnya telah dimuat di Nakita dengan judul "Mengapa Tak Semua Orang Bisa Jadi Kaya Raya Meski Sudah Berusaha?"