Follow Us

Wisata Murah di Solo, Ada 5 Tempat yang Cocok Bagi Anak-anak untuk Mengisi Libur Sekolah

tantri - Sabtu, 29 Oktober 2022 | 08:32
Wisata murah di Solo, taman Balekambang
Kompas.com/LABIB ZAMANI

Wisata murah di Solo, taman Balekambang

WIKEN.ID - Kota Solo selain memiliki wisata kulineran, juga ada beberapa tempat wisata yang murah dan bagus untuk pengetahuan anak-anak.

Wisata murah di Solo yang bisa dikunjungi anak-anak bisa masuk ke daftar saat liburan sekolah.

Berikut ini ada beberapa pilihan tempat wisata murah di Solo yang cocok dikunjungi oleh anak-anak dan dapat menambah wawasannya, melansir dari Kompas.com.

1. Museum Keris Nusantara

Wisata murah di Solo, Museum Keris Nusantara
Kompas.com/LABIB ZAMANI

Wisata murah di Solo, Museum Keris Nusantara

Tempat pertama yang bisa dikunjungi saat berada di Solo, ada Museum Keris Nusantara yang menyimpan banyak koleksi keris dari berbagai usia dan bentuk, dilansir dari Kompas.com.

Koleksi-koleksinya disimpan di bangunan yang terdiri dari empat lantai dengan dilengkapi eskalator untuk memudahkan pengunjung.

Tak hanya memajang keris-keris, museum ini juga mengoleksi sejumlah pakaian adat Jawa Tengah hingga gamelan.

Lokasinya di Jalan Bhayangkara Nomor 2, Sriwedari, Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Jam buka Museum Keris adalah Selasa sampai Minggu pukul 09.00 hingga 15.00 WIB.

Khusus Jumat, jam bukanya pukul 09.00 hingga 11.00 WIB. Hari, Senin museum ini libur.

Halaman Selanjutnya

2. Museum Batik Danar Hadi
1 2 3 4

Source : Kompas.com

Editor : Amel

Baca Lainnya

Latest