Follow Us

Rizky Billar Akhirnya Diperiksa Polisi Terkait Laporan KDRT Terhadap Lesti Kejora, Langsung Bakal Ditetapkan Tersangka dan Ditahan?

Hafidh - Rabu, 12 Oktober 2022 | 18:42
Rizky Billar dan Lesti Kejora
(Instagram.com/rizkybillar)

Rizky Billar dan Lesti Kejora

“Proses lagi berlangsung jadi berita acara lagi dilakukan oleh penyidik," katanya.

Nurma Dewi pun berharap bahwa Rizky Billar bisa menjawab setiap pertanyaan yang diajukan penyidik.

Baca Juga: Awas Jangan Sampai Salah Pilih, Begini Tips Membeli Sepeda yang Wajib Kamu Tahu!

"Tentu itu saja rekan-rekan mudah-mudahan pertanyaan yang diberikan penyidik oleh saudara R bisa dijawab oleh saudara R. Ini adalah hak jawabnya saudara R," lanjut Nurma.

"Untuk sementara kita tunggu saja, proses lagi berlangsung, keterangan-keterangan dari saudara kita R lagi kita butuhkan," lanjutnya.

Nurma Dewi juga belum bisa memastikan soal status hukum Rizky Billar ke depannya.

"Jadi ini adalah wewenang dari penyidik jadi semuanya kita tunggu saja keterangan jelas jadi untuk memperjelas laporan yang sudah dilaporkan," tutup Nurma.

Baca Juga: Banyak Manfaat Ajari Anak Olahraga Bersepeda Sejak Dini, Salah Satunya Bisa Membentuk Keberanian dan Percaya Diri!

Seperti diketahui Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol E Zulpan menyebutkan bahwa Rizky Billar meminta agar jadwal pemanggilannya dimajukan menjadi hari ini, Rabu (12/10/2022).

Sebelumnya, Rizky Billar melalui kuasa hukumnya meminta agar pemanggilannya dilakukan pada Kamis (13/10/2022) setelah mangkir pada panggilan pertama.

Rizky Billar awalnya dipanggil pihak kepolisian pada Kamis (6/10/2022) atas laporan Lesti Kejora.

Akan tetapi, Rizky Billar mangkir dengan alasan mengalami gangguan psikis dan hanya diwakilkan kuasa hukumnya untuk menyerahkan surat permohonan penundaan pemeriksaan. (*)

Editor : Wiken

Latest