WIKEN.ID-Dimas Ramadhan atau Dimas Ahmad menjadi dikenal lantaran kemiripannya dengan presenter Raffi Ahmad.
Saat itu ia yang sedang berjualan bakso ikan direkam oleh salah seorang pembelinya.
Video itu pun sampai ke Raffi Ahmad hingga akhirnya Dimas Ahmad kerap membuat konten di kanal youtube Rans Entertainment.
Baru-baru ini, berita duka datang dari Dimas Ahmad.
Sang ayah, Agus meninggal dunia pada Senin (26/9/2022) lalu.
Nah, lantas bagaimana nasib jualan bakso tersebut sepeninggal ayah Dimas Ahmad?
Dari penelusuran dari instagram pribadi Dimas Ahmad, @dimas_baam, Senin (3/10) dari instagram storiesnya terlihat bila usaha bakso tersebut masih berjalan.
Warung bakso Dimas Ahmad masih berjualan seperti biasanya setelah sempat tutup saat berduka kemarin.
Kondisi warung baksonya pun laris dibeli oleh para konsumen seperti yang terlihat dari repost stories Dimas Ahmad.
Hal itu terbukti dari beberapa postingan warganet dalam instagram seperti akun @indriani.yni_ pada Minggu malam.
"MANTAPSS @DIMAS_BAAM, " terang pemilik akun tersebut dalam caption.
Terlihat penampakan gerobak jualan bakso Dimas Ahmad dalam unggahannya.
Berikutnya unggahan akun instagram @almadrr pun sedang makan bakso Dimas Ahmad.
Mereka berpendapat soal rasa bakso Dimas Ahmad yang enak termasuk sambalnya pun mendapatkan pujian dari konsumen.
"Nyobain bakso Dimas yang viral baru kesampean sekarang nih sumpah baksonya enak banget apalagi sambelnya itu loh tuh udah habis dihabisin sama kita sambelnya tuh pedes tapi kaya ada asin-asinnya, " komentar pemilik akun @almadrr.
Sebelumnya, Agus dan kakak Dimas membuka sebuah kios untuk berjualan bakso.
Namun lantaran sepi pembeli, Agus dan kakak Dimas kembali memutuskan berjualan keliling.
Saat berjualan keliling itulah, Dimas yang menemani ayahnya kemudian viral setelah salah satu pembeli menyoroti wajahnya memiliki kemiripan dengan Raffi Ahmad.(*)