WIKEN.ID - Merawat hewan peliharaan kucing di rumah, tentu memiliki tanggung jawab penuh karena harus memperhatikan kesehatannya serta kenyamanan.
Kucing memang dikenal hewan berbulu yang banyak digemari karena bisa menjadi teman bermain yang menyenangkan.
Hal yang paling penting saat merawat kucing yaitu memberikan makanan yang tepat.
Perlu kamu ketahui, setiap jenis makanan yang kamu berikan pada kucing harus sesuai dengan usianya.
Selain itu, walaupun kucing bisa memakan apapun yang kita berikan tapi hal tersebut justru salah besar.
Jika dibiarkan, bisa berdampak buruk bagi kesehatan kucing.
Supaya tidak salah lagi memberikan makanan pada kucing, simak baik-baik di bawah ini yang dikutip oleh Bobo.grid.
Tulang
Sama seperti kita, kucing pun bisa kesakitan kalau menelan tulang.
Sebab, tulang (baik ikan, maupun ayam) memiliki tekstur yang tajam serta ukuran kecil.
Hal ini akan menyebabkan tulang ikan tertinggal di tenggorokan sehingga membuatnya tersedak atau kesulitan bernapas.