Meningkatkan harga diri anak
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa anak yang memiliki hewan peliharaan dalam keluarganya cenderung mempunyai harga diri yang lebih tinggi.
Hal ini bukan tanpa alasan, sebab memiliki hewan peliharaan dapat membuat anak merasa dicintai dan mencintai, serta merasa memiliki teman untuk diajak berbicara atau bermain.
Hewan peliharaan bahkan juga dapat meningkatkan keterampilan akademik anak.
Sebuah studi menunjukkan bahwa anak yang membaca dengan suara keras kepada hewan peliharaan dapat membuat mereka lebih percaya diri untuk membaca.
Menurunkan stres
Menyikat, menepuk, atau mengusap hewan peliharaan berbulu dapat menurunkan tingkat stres, tak hanya bagi orang dewasa namun juga anak-anak.
Selain itu, para ahli juga berpendapat bahwa anak-anak yang tumbuh dengan hewan peliharaan lebih kecil kemungkinannya untuk menderita alergi karena paparan dini terhadap bakteri tertentu.
Tidak semua hewan dapat dipelihara. Oleh sebab itu, jika kamu memiliki keinginan untuk memberi anak hewan peliharaan, maka pilihlah hewan yang cocok untuk mereka.
Jenis hewan peliharaan yang cocok untuk anak
Perlu diingat bahwa tidak semua jenis hewan bisa dipelihara dan dirawat bersama dengan anak.
Berikut jenis hewan yang aman dan cocok untuk anak, yaitu :