Follow Us

Perkara Cabut Uban, Organ Vital Bermasalah hingga Semakin Melemah, Kenali Makanan Mencegahnya!

Amel - Jumat, 29 Juli 2022 | 06:32
Ilustrasi rambut uban
Freepik

Ilustrasi rambut uban

WIKEN.ID - Memiliki uban merupakan salah satu fase hidup yang hampir setiap orang akan alami.

Tinggal menunggu waktu, apakah akan mulai dalam waktu cepat, atau menunggu hingga memasuki usia kepala empat.

Namun, bagi sebagian orang yang mengalami pertumbuhan uban terlalu dini, hal ini akan menjadi tanda tanya.

Kemunculan uban sendiri disebabkan karena pigmen melanin yang menjadi zat warna alami rambut sudah bekerja tidak maksimal.

Baca Juga: Ariel NOAH Ngaku Setengah Mati Cari Tipe Wanitanya, Luna Maya atau Sophia Latjuba yang Termasuk?

Uban sendiri biasanya akan bertumbuh di usia 30 tahunan.

Kemunculan uban di rambut juga bisa jadi pertanda bahwa ginjal dan paru-paru sudah tidak berfungsi dengan baik lagi.

Karena seiring bertambahnya usia, organ-organ tubuh pun akan melemah dan mengalami penurunan fungsi.

Selain itu faktor lain yang membuat rambut cepat beruban adalah penggunaan cat rambut, minyak rambut, dan sebagainya.

Memilih cat rambut juga tidak bisa sembarangan ya!

Karena banyak orang yang memiliki kepala sensitif sehingga tidak cocok jika menggunakan cat rambut.

Biasanya juga cat rambut menjadi solusi utama yang anda gunakan untuk menutupi uban.

Editor : Amel

Latest