Follow Us

Eril akan Dimakamkan Senin Pagi, Pihak Keluarga Ridwan Kamil Ungkap Permintaan Maaf

Agnes - Minggu, 12 Juni 2022 | 11:06
Lokasi pemakaman Eril di desain oleh Ridwan Kamil. Sangat indah di samping masjid
Instagram/ @emmerilkahn @ridwankamil

Lokasi pemakaman Eril di desain oleh Ridwan Kamil. Sangat indah di samping masjid

WIKEN.ID - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril dikabarkan akan tiba di Indonesia pada 12 Jun 2022.

Diperkirakan jasad Eril tiba di Bandara Soekarno-Hatta dari Swiss pada sore nanti.

Menjelang pemakaman putra sulung Ridwan Kamil, pihak keluarga menyampaikan permohonan maafnya pada warga dan menganjurkan tak perlu datang dalam prosesi pemakaman Eril pada Senin (13/6/2022).

Kakak Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman menyebutkan, hal itu didasari saat prosesi pemakaman akan difokuskan untuk pihak keluarga, di samping juga keterbatasan situasi dan kondisi di lokasi.

Di mana jenazah Eril akan dimakamkan di lokasi pemakaman keluarga yang ada di Cimaung, Kabupaten Bandung.

"Di hari Senin (13/6/2022), kami akan berangkat ke lokasi pemakaman keluarga yang berada di Cimaung, Kabupaten Bandung."

"Untuk acara pemakaman, mengingat keterbatasan situasi dan kondisi di pemakaman, kami memfokuskan acara pemakaman ini utamanya adalah dari pihak keluarga."

"Sehingga kami mohon maaf apabila berkenan untuk yang sudah menyampaikan doa di Pakuan untuk tidak perlu ke pemakaman," kata Erwin dalam konferensi pers yang dikutip dari tayangan Breaking News Kompas TV, Sabtu (11/6/2022).

Menurut Erwin prosesi pemakaman Eril akan selesai pada siang hari.

Baca Juga: Pemanasan dan Pendinginan Wajib Dilakukan, Berikut Beberapa Tips yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mulai Berlari

Kemudian, setelahnya pihak keluarga mempersilahkan warga untuk berdoa atau takziah ke makam Eril.

Editor : Wiken

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular