"Saya pribadi mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya untuk Mas Yovie Widianto, Kang Diat, Mas Dudi, Windura, Kang Adi Julian, Mas Gerry," ucap Dikta.
"Reno, Ersta, Alen, dan semua member Yovie and Nuno yang pernah ikut membantu di Yovie Nuno."
"Mungkin maaf ada yang nggak kesebut dan tim manajemen tentunya."
"Terima kasih banyak atas supportnya dan semua pengalaman yang nggak akan pernah saya lupakan," paparnya.
Selama 15 tahun menjadi vokalis Yovie and Nuno, Dikta mengaku banyak sekali pengalaman berharga yang didapatkannya.
Meski memutuskan untuk keluar, ia tetap akan mendukung satu sama lain.
"Selama 15 tahun saya di Yovie and Nuno, banyak sekali pengalaman yang sangat berharga yang mungkin akan saya ceritakan ke anak cucu saya kelak," ujar Dikta.
"Saya akan terus mensupport Yovie and Nuno begitupun sebaliknya, kita akan tetap jadi keluarga," lanjutnya.
Mengenai rencana ke depan, Dikta mengungkapkan bahwa dirinya akan tetap berkarir di industri musik dengan karya-karyanya.
Tak lupa, pria 36 tahun ini juga menyelipkan doa untuk Yovie and Nuno kedepanya bersama sang vokalis baru.