Salah satu contoh kasusnya saat pemilik unta di India suatu ketika melupakan salah seekor untanya terikat di luar kandang di bawah terpaan sinar matahari sepanjang hari.
Ketika Urjaram, sang pemilik unta, kembali di malam harinya untuk melepas ikatan yang ada, si unta sudah terlanjur marah dan menggigit kepala Urjaram hingga tewas.
Penduduk sekitar membutuhkan waktu selama 6 jam untuk menenangkan unta yang marah tersebut.
2. Anjing
Di tahun 2015, seorang laki-laki di China mengusir dengan kasar anjing liar yang ada di parkiran mobilnya.
Kala itu si anjing nggak melawan dan selang beberapa waktu kemudian, anjing tersebut datang bersama kawanannya lalu merusak mobil milik laki-laki tersebut.
Dalam artikel yang ditayangkan di jurnal Universitas Penn State, peneliti menyatakan bahwa anjing hanya menyimpan memori akan kejadian dalam hitungan menit saja
3. Burung gagak
Dilansir dari Evening Standart yang WIKEN.ID kutip dari Hai.grid.id, studi tahun 2011 mengungkapkan fakta bahwa burung gagak bisa mengingat wajah manusia yang pernah menangkap, mengurungnya dan mungkin juga menyakitinya.
Penelitian lain yang diterbitkan di jurnal Animal Behaviour menyatakan bahwa burung gagak dan spesies sejenisnya bisa menyimpan dendam selama dua tahun lamanya.