Follow Us

Satu Gerakan Berjuta Makna! Kedipan Mata Kucing Kepada Kamu Ternyata Miliki Arti, Ini Penjelasan Menurut Para Ahli

tantri - Rabu, 19 Januari 2022 | 14:43
Ilustrasi kucing yang mau mengedipkan mata
Pawtracks

Ilustrasi kucing yang mau mengedipkan mata

Melansir dari Science Alert yang dikutip Pawtracks, melaporkan bahwa pesan yang berkedip lambat dapat berjalan dua arah dan kamu mungkin dapat mengedipkan mata pada kucing sebagai cara untuk menunjukkan kepadanya bahwa kamu juga mencintai dan memercayainya.

Para ilmuwan telah mengamati bagaimana kucing dan manusia berinteraksi dan menemukan bahwa kucing lebih cenderung berkedip lambat setelah manusia menunjukkan perilakunya terlebih dahulu.

Saat dirumah kamu bisa mencoba untuk duduk berada didekatnya lalu mengedipkan mata sampai hampir tertutup kepada kucingmu, lakukan beberapa kali dan perhatikan respon kucingmu.

Baca Juga: Jangan Lagi Anggap Sepele, 5 Gejala yang Harus Diwaspadai saat Kucing Kamu Sakit

Bahasa tubuh kucing yang harus diperhatikan

Kucing berkomunikasi melalui bahasa tubuh, dan semakin kamu belajar membaca bahasa tubuh itu semakin baik pula untuk memahami kucing kamu.

Kedipan lambat hanyalah salah satu elemen bahasa tubuh yang dapat kamu pelajari untuk dikenali.

Ahli perilaku kucing Jackson Galaxy menjelaskan bahwa ada beberapa sinyal bahasa tubuh kucing yang sering disalahartikan oleh manusia.

"Kucing Halloween" dengan punggung melengkung mungkin tampak agresif, tetapi jika kamu melihat kucing berada postur ini, dia sebenarnya sedang berkomunikasi bahwa dia takut.

Ia benar-benar membuat dirinya sebesar mungkin karena dia merasa terancam dan berusaha melindungi dirinya sendiri.

Jika kucing berbaring telentang, mungkin kamu mengira bahwa dia meminta untuk diusap perutnya, tetapi jika kamu menyentuh perutnya kemungkinan akan mencakar atau menggigit.

Kucing sedang menunjukkan kepadamu kalau perutnya rentan yang berarti postur tersebut menunjukkan kepercayaan.

Source : PawTracks

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest