Follow Us

Mohamed Salah Mengklaim Dirinya Tidak Menuntut Aneh-aneh dari Liverpool

tantri - Jumat, 14 Januari 2022 | 15:06
Ilustrasi Mohamed Salah
Twitter/LFC

Ilustrasi Mohamed Salah

Salah pun menilai dia sudah memberikan kontribusi terbaik sejak bergabung pada 2017.

Ia pun menyerahkan “bola” ke tangan manajemen The Reds.

Baca Juga: Kini Punya Klub Bola, Raffi Ahmad Sempat Bayar Sewa Lapangan Futsal Pakai Ini Gegara Tak Punya Uang di Dompetnya

“Liverpool tahu keinginan saya, saya tidak minta macam-macam. Saya ingin mereka membuktikan bahwa mereka mengapresiasi saya dengan menunjukkan mereka mendengarkan saya,” kata Salah.

“Saya sudah 5 tahun di Liverpool dan mengenal klub ini dengan sangat baik. Saya dan suporter saling menyayangi. Selain itu, saya sudah memberitahu manajemen soal situasi saya.”

“Sekarang, keputusan ada di pihak mereka,” ucapnya.

Musim ini ketajaman penyerang asal Mesir itu pun tidak berkurang.

Mohamed Salah menilai memenangi Ballon d'Or bukan hal yang penting.

“Saya masih ingin menjadi pemain terbaik di dunia,” tutur dia.

“Namun, kalaupun tidak, ya hidup saya masih akan baik-baik saja. Kadang-kadang penghargaan semacam ini tak lebih dari urusan politik.”

“Cita-cita saya adalah lolos ke Piala Dunia lagi dan memenangi Piala Afrika,” kata Mohamed Salah melanjutkan.

(*)

Source : BolaSport.com

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest