Follow Us

Jangan Sepelekan Kunyit, Rempah Satu Ini Memiliki Sejuta Manfaat, Bantu Cegah Kanker Salah Satunya!

tantri - Rabu, 12 Januari 2022 | 20:27
Ilustrasi kunyit
SHUTTERSTOCK/NATTHAPOL SIRIDECH

Ilustrasi kunyit

1. Mencegah Alzheimer

Manfaat kunyit membantu menurunkan risiko Alzheimer pada orang lanjut usia
UNSPLASH/EDUARDO BARRIOS

Manfaat kunyit membantu menurunkan risiko Alzheimer pada orang lanjut usia

Dalam buku Health Secret of Turmeric (Kunyit) disebutkan bahwa hasil penelitian Dr Tze-Pin Ng dari Universitas Nasional Singapura (NUS) pada 2003 menunjukkan bahwa orang lanjut usia yang rutin mengonsumsi bumbu kare memiliki daya ingat lebih tinggi dibandingkan dengan orang yang jarang atau tidak sama sekali mengonsumsinya.

Adapun penelitian tersebut dilakukan terhadap 1.010 orang lanjut usia berusia 60-93 tahun.

Rahasianya terletak pada zat pewarna kuning yang terdapat pada rimpang kunyit yang digunakan sebagai bahan bumbu kare tersebut.

Bahkan, konsumsi rutin diyakini dapat menurunkan risiko serangan Alzheimer yang dapat menyebabkan pikun total karena kondisi fisik otak yang terus menurun.

Namun, penggunaan berlebihan pada usia lanjut dapat menimbulkan efek sakit perut dan gangguan hati atau ginjal.

Baca Juga: Terbukti Mampu Diandalkan, Rempah Khas Indonesia Ini Mampu Tingkatkan Daya Ingat, Berani Coba?

2. Merangsang cairan empedu

Zat kurkumin dapat merangsang dinding kantong empedu untuk mengeluarkan empedu sehingga pencernaan lebih baik.

Namun, konsumsi berlebih dapat menyebabkan kekosongan kantong empedu. Sementara minyak atsiri dalam kunyit diyakini dapat mencegah keluarnya asam lambung berlebih dan mengurangi gerakan peristaltik usus yang terlalu kuat.

3. Anti-peradangan

Source : eatthis.com, KOMPAS.com

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest