Jaka menyebut, sebelum Tukul dilarikan sakit sekitar pukul 18.00 WIB, ia mengeluhkan pusing.
"Tiba-tiba pusing, terus dibawa ke dokter," ucap Jaka dalam tayangan YouTube MOP Channel.
Sementara itu, Medi menyebut Tukul dibawa ke rumah sakit bersama putrinya, Novita Eka Afriana.
"Yang ikut (anaknya) satu, yang kecil di rumah," terang Medi.
Menurut Medi dan Jaka, selama ini Tukul diakui tak punya masalah kesehatan yang serius.
Kendati begitu, Jaka berharap sang majikan segera diberi kesembuhan.
"Nggak pernah sakit dia, sehat wal afiat. Sakit paling pusing biasa," timpal Medi.
"Doa aja biar sehat, biar nggak ada apa-apa," tutup Jaka. (*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID, dengan judul "Innalillahi! Tukul Arwana Dikabarkan Mengalami Pendarahan Otak, Anak-anak Sang Komedian Minta Doa untuk Kesembuhan Ayahnya!"