Dari pendapatan bulanannya, Merry juga sudah bisa menyisihkan untuk investasi.
“Rumah sudah, alhamdulillah invenstasi tanah, mobil juga sudah dikasi dia (Raffi Ahmad) juga,” kata Merry dikutip dari TransTV, Senin (13/9/2021).
Melihat kehidupam Merry yang berkelimpahan, Netizen bertanya-tanya, berapa pendapatan Merry per bulan dari Raffi Ahmad?
Dengan wajah malu-malu, Merry menggunakan perumpaan pendapatan dia tiap bulan dengan sebuah motor.
Kendati kini mendapat gaji tinggi dan kehidupan yang sangat layak, namun Merry dulunya adalah tukang sate keliling.
Sebelum jadi asisten Raffi Ahmad, Merry yang berasal dari Madura merantau ke Jakarta dan berjualan sate di kawasan Depok selama 1 tahun.
"Saya tuh dagang sate di daerah Depok di Musi Raya, mungkin orang-orang Rokan, Banyuasin, Musi Raya, semuanya yang di Depok ya kalian, ini aku sekarang sama Raffi Ahmad."
"Dulu tuh, setahunan kalau gak salah," jawab Merry di kesempatan berbeda dalam Youtube Rans Entertainment tayang Jumat (5/3/2021).
Jauh dari kehidupannya saat ini, Merry menjelaskan dalam sehari keuntungan yang bisa dikantongi hanya Rp 15 Ribu.
Pasalnya Merry harus berbagi hasil dengan sang bibi yang membuat sate tersebut.