Akui Masih Trauma dengan Pernikahan Bersama Alvin Faiz, Larissa Chou Tolak Ratusan Pria yang Mengajak Nikah hingga Berberkan Syarat
WIKEN.ID -Usai bercerai dengan Alvin Faiz, Larissa Chou kini menyandang status single mom untuk anaknya. Yusuf Ramadhan.
Bersama dengan anak semata wayangnya, Larissa Chou tinggal di Bogor, Jawa Barat.
Sedangkan sang mantan suami, kini tengah berbahagia dengan istri barunya, Henny Rahman.
Keduanya diketahui telah melangsungkan pernikahannya pada Sabtu (14/8/2021).
Berbeda dengan Alvin Faiz, Larissa Chou justru masih betah hidup sendiri tanpa seorang suami.
Meski betah hidup sendiri, namun siapa sangka rupanya ada ratusan pria yang telah mengajak Larissa Chou, untuk menikah.
Namun, ajakan menikah itu ditolak oleh Larissa Chou karena berbagai alasan.
Hal itu diungkap oleh Sekjen Mualaf Center Indonesia, Hanny Kristianto, pada baru-baru ini.
Baca Juga: Diminta Sebutkan Tiga Kelebihan dari Dirinya, Gisel Marah Usai Dengar Jawabannya Wijin
Dalam unggahan di Instagramnya, Hanny Kristianto mengungkap ada 159 laki-laki yang sudah mengantri untuk menikahi Larissa Chou.
"Masa iddah belum selesai, sudah ada 159 orang yang mengajak @Larissa Chouchou menikah," tulis Hanny Kristianto, dikutip Tribun Style, Kamis, 9 Spetember 2021.
Menurut keterangan dari Hanny, tak satupun lelaki yang mengajak Larissa Chou menikah diterima.
Selain belum habis masa iddah, perempuan yang resmi bercerai dengan Alvin Faiz itu juga masih trauma dengan masa lalunya.
Baca Juga: 4 Tahun Arungi Bahtera Rumah Tangga, Fairuz Ceritakan Masa Sulitnya Bersama Sonny Septian
Selain itu, Larissa Chou juga saat ini ingin fokus untuk memperbaiki ngajinya serta merawat sang putra sematawayan, Yusuf.
"Buat ikhwan yang berniat taaruf, dalam waktu dekat @Larissa Chouchou belum mau menikah.
Saat ini masih trauma, lebih fokus belajar ngaji, merawat Yusuf, menata hati dan menata hidup juga menata pekerjaan @wellive.id di tempat yang baru," beber Hanny.
Hanny juga membeberkan ciri-ciri calon suami idalam Larissa Chou.
Ada tiga poin yang ditulis.
"Bukan gamers, pria yang sholeh, paham agama dan bertanggung jawab dunia akhirat, bisa jadi pelindung, pemimpin dan pembimbing," bunyi poin pertama.
Di poin kedua, Hanny menyebut lelaki tersebut bisa mengerti dan mau menunggu Larissa Chou sampai benar-benar siap untuk menikah lagi.
"Bisa mengerti dan mau menunggu sampai benar-benar siap untuk menikah 'lagi',
Baca Juga: Putra Kiwil Dikabarkan Jadi Driver Ojek Online, Rohimah Alli: Inisiatif Dia Sendiri Bukan dari Saya
Nggak terkenal di sosial media, fokus nya ibadah dan usaha aja," sambung Hanny.
Sementara itu untuk poin ketiga, Larissa Chou menginginkan calon suaminya kelak merupakan sosok yang pintar, terutama soal ilmu agama.
"Lebih pintar dalam segala hal, terutama ilmu dan agamanya, sayang sama Yusuf, bisa memeluk Yusuf seperti anaknya sendiri, pendengar dan penasehat yang baik," beber Hanny.
Di akhir tulisan, lelaki yang menjadi mualaf pada 2013 lalu itu juga tak lupa mendoakan Larissa Chou dan para mualaf di Indonesia mendapat berkah.
"Kita doakan @Larissa Chouchou dan semua mualaf penuh berkah dari Allah.
Ya Rabb kami, beri ampunlah kami dan saudara-saudara kami yang telah beriman lebih dulu dari kami, dan janganlah Engkau membiarkan kedengkian dalam hati kami terhadap orang-orang yang beriman, Ya Rabb kami.
Sesungguhnya Engkau Maha Penyantun lagi Maha Penyayang. (QS. Al-Hasyr 10)" tutupnya.(*)