Ia terbang seorang diri ke Jakarta untuk mengikuti audisi Masterchef Indonesia Season 8.
Lord Adi mengaku sangat bersyukur dan merasa beruntung dipertemukan dengan peserta MasterChef Indonesia Season 8 lainnya.
Sebab saat itu, Lord Adi mendapatkan cukup banyak bantuan dari peserta lain saat melakukan audisi di Jakarta.
Pasalnya Adi yang kala itu tak cukup uang merasa kebingungan karena peserta audisi diarahkan untuk belanja bahan masakan di supermarket.
"Budget gue cuman ada 1 juta 500, haduh waktu itu gabisa kan, semua orang belanja di mal," tutur Lord Adi.
"Sedangkan gue ingin belanja ke pasar tradisional, bisa tawar menawar saya yakin belanja 500 (ribu) bisa belanja yang enak," jelasnya.
Sayangnya permintaan Adi belanja ke pasar ditolak lantaran masa PPKM masih berlaku dan crew MCI harus menaatinya.
Di tengah kebingungannya, Adi bersyukur karena ia mendapat slot tampil audisi kloter terakhir.